Melamar Adsense sebenarnya tidak sulit

Setelah kemarin saya memposting perasaan saya sewaktu diterima menjadi publisher adsense, maka pada hari ini saya ingin menunjukkan bukti surat dari Google Adsense dengan tujuan bahwa memang saya tidak mengada-ada.
melamar adsense

Sengaja saya menampilkan surat tersebut dengan harapan supaya bagi siapa saja yang mempunyai keinginan untuk menjadi publiser adsense dan sudah mencoba mendaftar tapi belum juga di approve maka dengan melihat potongan gambar surat tersebut anda bisa lebih bersemangat dan tidak menyerah. Ingat ! Bahwa menjadi publisher adsense tidaklah mudah, ada banyak sekali faktor yang turut menentukan suatu aplikasi diterima atau ditolak. Saya diterima menjadi publisher adsense setelah setelah mencoba yang ke sembilan kalinya !

Kita kembali ke gambar di atas, saya melingkari tanggal di pojok kanan atas dengan warna biru, tertulis di sana 17 Juni 2009 jam 18.00. Jadi jelas surat ini baru saya terima beberapa hari lalu. Yang ingin saya tegaskan disini adalah KEMUNGKINAN menjadi publisher adsense untuk saat-saat sekarang dan seterusnya masih terbuka. Hal ini sekaligus menjawab banyak sekali keraguan kawan-kawan yang suka nongkrong di Komunitas Publisher Indonesia -salah satu forum tempat saya nyari ilmu- bahwa sangat sulit untuk mendapat approve dari Google Adsense. Saya jawab : TIDAK SESULIT itu ! Jika saja kawan-kawan mempunyai semangat dan tekad yang kuat maka tidak ada yang tidak bisa kalian lakukan.

Yang terakhir -sebelum esok hari saya posting tips melamar publisher adsense menurut pengalaman saya sendiri- bahwa melamar dengan memakai blog bawaan Google yaitu Blogger masih bisa ! Artinya kita tidak harus memiliki domain sendiri untuk sekedar mengajukan aplikasi menjadi publisher adsense ! Mau bukti ? Coba lihat potongan gambar di atas, perhatikan ada garis merah tebal di bagian tengah gambar tersebut. Ya, itu adalah alamat blog saya yang pakai untuk melamar. Perhatikan tulisannya xxxxxxx.blogspot.com -maaf, sengaja saya tidak menampilkan secara utuh alamat tersebut- demi untuk keamanan akun adsense saya. Jadi, mengajukan aplikasi dengan memakai blog dari bloggerpun masih relevan untuk saat sekarang dan yang akan datang.Baik, besok saya akan coba posting pengalaman dan dari saya sehingga saya bisa diterima menjadi seorang publisher adsense.

Aplikasi Adsense diterima setelah berusaha melamar selama satu tahun

Hari ini atau tepatnya siang hari tadi adalah hari yang amat sangat bersejarah untuk saya, betapa tidak, setelah lebih satu tahun mencoba untuk melamar menjadi Publisher Adsense akhirnya surat balasan dari GA saya terima dengan penuh sukacita dan bahagia. Ya, saya DITERIMA menjadi PUBLISHER !!! ( sempat saya telepon istri saya untuk mengabarkan kabar gembira ini, karena memang hubungan komunikasi kami kurang baik sejak saya sebegitu seriusnya melamar menjadi Publisher sehingga kami sering bertengkar karena memang saya mengakui kurang memperhatikan istri dan anak sebab terlalu asyik dengan internet sepulang kerja. Jadi maksudnya, saya ngasih tahu kalau "usaha" saya selama ini tidak sia-sia ).

Sudah banyak chit-chat di forum-forum, sudah banyak saya membaca tips melamar mejadi Publisher Adsense, sudah banyak waktu yang terpakai dan sudah terlalu banyak pertengkaran dengan istri saya. Tapi hari ini adalah hari saya ! Saya sangat bahagia sekali ! ( Walau $nya belum keliatan di mata, he..he..he..).

Saya berbahagia karena perjuangan selama ini TIDAK SIA-SIA, menahan kantuk di malam hari hanya demi untuk menambah ilmu, membuang waktu bermain dengan anak saya hanya demi untuk menambah penghasilan, mengabaikan komunikasi dengan istri sehingga kerap terjadi perselisihan di antara kami hanya demi sebuah harapan untuk membahagiakan istri dan anak di kemudian hari.

Namun, sekali lagi saya bersyukur kepada Tuhan YME karena segala usaha dan pengorbanan saya selama kurang lebih setahun ini tidak sia-sia. Hanya kepada yang Maha Kuasa, saya menyampaikan puji dan syukur dan hanya kepada istri anak saya menyampaikan terima kasih atas "dukungan" dan "pengertian" mereka.

(bersambung...)

Suramadu sebuah ikon Jawa Timur

suramadu ikon jawa timurImpian masyarakat Jawa Timur pada umumnya dan warga Madura pada khususnya untuk meningkatkan kehidupan sosial ekonomi dan budaya akan segera bertambah cepat berkaitan dengan akan selesai dan diresmikannya jembatan Suramadu oleh presiden SBY pada hari Rabu 10 Juni 2009 bulan depan ( kurang lebih hanya 1/2 bulan lagi ). SBY sendiripun pada tanggal 22 Mei 2009 lalu telah melakukan kunjungan untuk melihat sampai sejauh mana jembatan Suramadu telah selesai dilakukan.

Sebagai warga masyarakat yang bekerja di Surabaya dan juga mempunyai tempat tinggal di Kamal ( Madura ), saya merasa sangat senang akhirnya proyek nasional untuk "menyambung" P. Jawa dan P. Madura segera dapat diwujudkan. Ini berarti, arus manusia dan barang dari Jawa ke Madura dan sebaliknya akan semakin bertambah lancar dengan adanya jembatan Suramadu ini. Jembatan Suramadu-menurut saya- amat pantas untuk dijadikan "ikon" Jawa Timur di abad milenium ini. Jembatan Suramadu adalah lambang keberhasilan bangsa Indonesia !

Setelah adanya jembatan Suramadu ini, maka saya tidak akan lagi merasa kesal dengan antrian di penyeberangan Ujung ( Surabaya ) - Kamal ( Madura ) dan sebaliknya yang meskipun sudah diatur sedemikian rupa jadwal keberangkatan kapal, namun masih sering sekali mengalami keterlambatan. Apalagi jika ada hari besar keagamaan atau libur nasional seperti hari Idul Fitri, Maulid Nabi ataupun malam tahun baru dan lain-lain, maka jumlah pemakai jasa kapal ferry Ujung - Kamal PP akan semakin meningkat drastis jika dibandingkan hari-hari biasa. Hal ini tentu saja berimbas kepada jadwal keberangkatan kapal ferry yang akan semakin tidak tepat waktu.

Jembatan Suramadu akan menjadi primadona dalam berita nasional jika mendekati hari raya Idul Fitri, karena seperti biasa TV-TV nasional akan menyiarkan arus mudik dan arus balik yang terjadi di daerah Jawa, Bali, Sumatera dan daerah-daerah lain. Karena tahun 2009 ini adalah tahun pertama jembatan Suramadu menjalani "arus mudik dan balik", maka para produser berita tidak akan pernah melewatkan untuk meliput apa yang terjadi di jembatan Suramadu menjelang Idul Fitri dan setelahnya.

Sebagai warga Jawa Timur, saya hanya merasa bersyukur atas akan diresmikannya pemakaian jembatan Suramadu ini. Mudah-mudahan setelah jembatan Suramadu ini difungsikan maka tingkat kesejahteraan masyarakat Madura bisa lebih ditingkatkan.

Komisi pertama dari bisnis online

Wah, senangnya bukan main ketika saya mendapatkan komisi dari bisnis online untuk pertama kalinya. Memang sih ga besar sekali kalau ga boleh disebut kecil banget ! Namun demikian, hal ini sudah cukup bukti bagi saya bahwa memang semua orang bisa menghasilkan uang dari bisnis di internet.

Seperti yang pernah saya tulis kurang lebih sebulan yang lalu kalau saya sudah menjadi member salah satu produk autoresponder yang dikelola oleh orang Indonesia, maka pada hari ini saya ingin memperlihatkan bukti transfer komisi penjualan dari pengelola autoresponder tersebut. Sekali lagi, jangan di-ketawa-in ya, awas kalau ada yang berani ketawa, tak cium nanti... he..he..he.. karena komisinya ini sangat kecil tapi sekali lagi yang saya ingin tegaskan di sini adalah SAYA BISA MENGHASILKAN UANG DARI INTERNET ! Sekarang tinggal bagaimana caranya untuk meningkatkan penjualan produk autoresponder murah tersebut agar saya terus menerus mendapatkan komisinya.

komisi bisnis online(klik gambarnya untuk memperjelas tampilan)

Mudah-mudahan dengan postingan ini bisa membuat anda yang newbie dalam bisnis online menjadi termotivasi untuk terus berusaha mendapatkan hasil dari bisnis yang anda jalani. Kuncinya adalah tetap berusaha, tidak cepat menyerah, menikmati apa yang anda lakukan dan memberi waktu untuk keberhasilan anda.

Semoga bermanfaat !

Rahasia Menjadi Kaya dan Bertumbuh Semakin Kaya

Kekayaan adalah sama dengan kemampuan untuk terus bertahan hidup dengan gaya hidup yang ada, tanpa harus bekerja.

Penelitian yg dilakukan oleh Gallup International menunjukkan bahwa rata-rata eksekutif ibukota & Asia kaya mampu bertahan 90 hari dengan gaya hidup yang ada apabila besok dia berhenti kerja. Setelah itu mereka harus mulai menjual asset atau berhutang.

Kaya adalah relatif. Sebagian orang merasa kaya ketika mempunyai uang 10 juta rupiah. Sebagian orang merasa tidak kaya walaupun sudah memiliki uang 10 milyar. Menurut majalah Forbes kaya adalah orang yang mempunyai penghasilan 1 juta US keatas setahunnya. Sedangkan menurut Robert T. Kiyosaki yang mengutip dari gurunya Buckminster Fuller bahwa kaya adalah bukan berapa besar active income anda melainkan kaya adalah apabila passive income lebih besar dari biaya hidup. Yang dimaksud passive income disini adalah uang yang masuk tanpa harus bekerja.

Sebagai perbandingan Mike Tyson, dia menghasilkan 300 juta USD sewaktu bertinju, tapi hari ini bangkrut dan masih berhutang 35 juta USD. Maka sebetulnya Mike Tyson bukan termasuk kaya, termasuk pula di dalam kategori orang yang bukan kaya adalah orang-orang yang punya penghasilan 1 Juta USD/tahun namun pengeluarannya 1,2 juta USD/tahun.

Pertanyaan penting kali ini adalah:

1.) Bila besok anda berhenti kerja, berapa lama anda dapat bertahan hidup dengan gaya hidup anda sekarang tanpa harus menjual asset-asset anda?

2.) Lalu bagaimana kita bisa kaya menurut versi Robert T. Kiyosaki dimana passive income lebih besar dari biaya hidup?

Jadi sebetulnya menurut Robert T. Kiyosaki, kaya adalah bagaimana menciptakan passive income lebih besar dari biaya hidup.

Cara membuat passive income:

- Royalti dari hak cipta
- Rumah yang disewakan/ dikostkan
- Saham-saham yang menghasilkan deviden
- Reksadana
- Usaha-usaha yang menghasilkan

Buatlah rangkaian rencana sumber pasif income anda. Sesuatu yang anda sukai dan dapat anda
kerjakan sementara anda mengerjakan apa yang anda kerjakan sekarang. Dan untuk mendapatkan materi tambahan eBook "24 Prinsip Miliarder yang Mencerahkan" senilai Rp. 250.000,- dan seminar 3 Hari Financial Revolution senilai Rp. 4.933.500,- oleh Tung Desem Waringin bisa Anda dapatkan di www.tdwuniversity.com. Jadi sebetulnya menurut Robert T. Kiyosaki, kaya adalah bagaimana menciptakan passive income lebih besar dari biaya hidup.

Cara membuat passive income:

- Royalti dari hak cipta
- Rumah yang disewakan/ dikostkan
- Saham-saham yang menghasilkan deviden
- Reksadana
- Usaha-usaha yang menghasilkan

Buatlah rangkaian rencana sumber pasif income anda. Sesuatu yang anda sukai dan dapat anda kerjakan sementara anda mengerjakan apa yang anda kerjakan sekarang.
Dan untuk mendapatkan materi tambahan eBook "24 Prinsip Miliarder yang Mencerahkan"
senilai Rp. 250.000,- oleh Tung Desem Waringin bisa Anda dapatkan di www.tdwuniversity.com

Semoga bermanfaat.

ditulis oleh : Tung Desem Waringin - The Best Indonesian Marketing Motivator

Hai kawan, aku sudah "meninggal dunia"...

Jika anda seorang full timer online bussiness atau seseorang yang mempunyai banyak kawan/kolega di dunia maya, maka sudah sepatutnya anda mulai memikirkan "Apakah pelanggan, kawan, kolega ataupun keluarga anda yang ada di luar negeri mengetahui jikalau anda sudah meninggal dunia ?". Ya, kalau suatu saat anda meninggal dunia entah itu karena sakit, kecelakaan ataupun hal lainnya sehingga tidak bisa online lagi, apakah teman-teman atau keluarga anda di dunia maya bisa mengetahuinya ?

Jika anda mengkuatirkan hal seperti itu, maka sekarang anda tidak perlu risau lagi jika suatu saat anda tidak lagi bisa berbisnis online ataupun bersilahturahmi dengan teman, kolega atau keluarga anda di dunia maya karena ada sebuah layanan online yang akan memberitahukan kepada relasi-relasi anda bahwa anda sudah tidak dapat lagi online sebab anda sudah meninggal dunia.

Layanan ini unik tetapi sekaligus juga amat penting jika anda pernah merasa kuatir dengan bisnis online anda, "Bagaimana dengan cek adsense saya jika tiba-tiba saya meninggal dunia?", "Siapa nanti yang akan menerima cek hasil bisnis afiliasi saya kalau saya tiba-tiba meninggal dunia?" dan kegalauan lain yang menghinggapi perasaan anda.

Dengan memakai layanan ini, maka ada setting-an yang harus anda lakukan jadi jika anda sudah tidak dapat online lagi (meninggal dunia) maka akan ada sebuah email dari anda yang ditujukan kepada relasi, teman ataupun keluarga anda yang memberitahukan bahwa anda saat ini sudah meninggal dunia, pendek kata semacam email wasiat gitulah.

Jadi secara garis besar cara bekerjanya layanan ini adalah anda harus mengatur "berapa hari sekali" anda akan mengkonfirmasi terhadap email masuk dari layanan ini yang memberitahukan bahwa anda masih sehat walafiat. Namun jika dalam kurun waktu tertentu dan permintaan konfirmasi beberapi kali yang tidak anda tanggapi, maka hal itu akan memicu layanan ini untuk memberitahukan kolega, teman ataupun keluarga anda melalui email bahwa anda sudah meninggal dunia. Dan dalam email tersebut bisa berisi tentang wasiat anda kepada keluarga, pesan terakhir kepada teman-teman anda dan hal-hal lain yang sudah anda atur sebelumnya dengan dilampiri file berekstensi .txt, .pdf, .zip, .gif, .jpg, dan .png Cukup menarik, bukan ?

Jika anda berminat, anda bisa berlangganan layanan ini dengan harga hanya $19.95/tahun atau kalau hanya sekedar iseng saja layanan gratis juga disediakan. Silahkan saja kunjungi www.deathswitch.com

Semoga bermanfaat !

Aku dan blogku

Saya mulai menyukai nge-blog berangkat dari ketertarikan saya terhadap internet sekitar 3-4 tahun lalu karena memang pekerjaan sehari-hari sebagai pekerja kantoran yang bisa dengan mudah mengakses internet, maka sedikit demi sedikit saya mulai menyukai nge-blog.

Namun demikian, mulai serius untuk lebih menekuni dunia internet ini sejak sekitar 1 tahun lalu. Karena ada hal yang amat menarik dari dunia ini yaitu saya bisa mempunyai penghasilan tambahan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. Lalu mulailah belajar sedikit demi sedikit mengenal internet marketing, mencoba berbisnis online dan mulai mendapatkan teman-teman baru yang mempunyai minat sama dengan internet. Wah, senang sekali bisa berteman dengan orang lain yang berjauhan tempat tinggal namun mempunyai minat yang sama.

Ada tantangan tersendiri saat mulai gandrung dengan internet, karena dulu saya hanya bisa online dari kantor yang jamnya terbatas dan tentunya tidak bisa setiap saat internetan ( bisa ditegur juragan bos kalau ketahuan nge-net) maka saya mulai mencari cara untuk dapat online diluar kantor, pilihannya hanya ada satu waktu itu yaitu nge-net dari warnet. Namun nge-net dari warnet justru mendapat tantangan dari dalam sendiri, karena istri selalu uring-uringan kalau saya pulang subuh setiap hari, dicurigai punya WIL, wah bisa tambah runyam kalau sudah begini ceritanya.

Oleh karena itulah, maka saya berusaha untuk bisa online di rumah saja agar masalah seperti itu tidak terjadi lagi. Tapi caranya gimana ya ? Komputer saja ga punya ! Duit ga ada buat beli komputer, belum lagi sambungan internet yang harus mutlak dibeli/disewa. Jalan satu-satunya ya ngutang agar hobi baru saya ini bisa tersalurkan.

Memang kalau ingin maju harus berani untuk mengambil resiko, jadi mengadopsi jalan pikiran orang-orang yang sudah sukses di dunia nyata maupun di dunia maya. Bahwa keberhasilan mereka bukan ditentukan dengan adanya modal besar tapi tergantung adanya MINAT & KEMAUAN untuk maju. Apapun tantangan di depan bukanlah suatu halangan namun melihat tantangan itu sebagai satu bagian dari kesuksesan itu, jadi mau tidak mau ya harus dilewati !

Dan akhirnya inilah saya, sekarang sudah mempunyai blog sendiri (walaupun masih kelas amatir) dan sudah mulai menekuni bisnis internet yang sejak awal memang merupakan tujuan utama untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Pengalaman memasang iklan

belajar bisnis online
Sungguh suatu pengalaman yang menarik ketika seminggu yang lalu saya mencoba untuk memasang iklan di kumpulblogger.com, yang notabene adalah salah satu media iklan berbayar dengan ribuan anggota. Dan karena begitu banyaknya yang ingin memasang iklan maka iklan saya tidak langsung bisa online setelah saya melakukan pembayaran biaya iklannya, ternyata di bisnis iklan ini ada juga istilah indent.

Alhasil, iklan yang saya pesanpun baru bisa tampil 2 hari setelah saya daftar dan iklan saya ini hanya tampil selama 2 hari saja karena anggaran yang saya keluarkan memang tidak besar karena memang ini hanya sekedar try out saja.

Namun, saya mencatat satu hal yang sangat mendasar dalam hal ini yaitu kurang ter-target-nya sasaran pasar yang ingin saya capai. Karena di kumpulblogger.com tidak ada pengelompokan situs berdasarkan kategori. Jadi singkatnya begini, iklan saya berisi sebuah produk bisnis online dan sasaran pasar yang ingin saya capai adalah pembaca situs yang tertarik dengan bisnis online, bukan ? Namun iklan saya ini seringkali di klik oleh pengunjung yang memakai kata kunci yang tidak berhubungan dengan bisnis online. Masak, iklan saya di klik berpuluh kali dari situs yang bertema cewek indonesia, gambar bugil dan tema-tema yang sejenis.

Jadi pendek kata, saya merasa kurang puas dengan hasil layanan kumpulblogger.com ini. Dan karena memang hal ini hanya try out saja, maka saya tidak lagi akan memasang iklan di media yang sama. Mungkin pendapat ini akan berubah jika sudah ada perbaikan di pengaturan iklan milik kumpulblogger.com.

Semoga bermanfaat !

Ebook Belajar Internet Marketing bag. 3 (selesai)

Setelah sempat tercecer karena kesibukan offline, akhirnya pada hari ini saya baru bisa untuk melanjutkan bagian terakhir penyajian ebook belajar internet marketing. Dan untuk anda yang mungkin telah menantikan bagian terakhir materi ebook belajar internet marketing ini, maka silahkan langsung mengunduhnya.

"Strategi mendatangkan pengunjung ke situs"
"Riset Keyword untuk Traffic Generation"
"SEO (1)"
"SEO (2)"
"Instant Targetted Traffic dengan Pay Per Click Advertising (Google Adword-1)"
"Instant Targetted Traffic dengan Pay Per Click Advertising (Google Adword-2)"
"Strategi Memanfaatkan Website High Traffic Lain (1)"
"Strategi Memanfaatkan Website High Traffic Lain (2)"
"Rangkuman tentang Bisnis Online"

Saya hanya bisa berharap dengan ebook-ebook tersebut kita semua bisa lebih mengerti internet marketing secara jelas dan sekaligus mempraktekkan ilmu yang sudah didapatkan.

Semoga sukses.

Autoresponder adalah alat yang penting dalam bisnis online

autoresponder murah
Setelah berselancar beberapa minggu untuk mencari rekanan pengelola autoresponder bisnis online saya, maka akhirnya saya berhasil dengan mantap menemukannya ! Ya, berhasil mendapatkan autoresponder yang PALING MURAH namun SANGAT MANTAP ! Dan yang lebih penting lagi autoresponder ini dikelola oleh orang Indonesia, jadi kalau ada masalah dalam pengaturan/setting autorespondernya, saya bisa dengan mudah untuk minta bantuan kepada tim support.

Indoresponder.com adalah autoresponder yang masih terbilang baru namun layanannya sangat ciamik, hanya dengan mendaftar sebagai FREE MEMBER saja, kita sudah bisa mendapatkan komisi sebesar Rp. 15.000,-/penjualan dengan catatan member baru yang melakukan pendaftaran dari link affiliate kita melakukan upgrade ke paket autoresponder yang berbayar, jika member yang bersangkutan tidak melakukan upgrade, ya kita tidak dapat komisi. Dan kabar yang paling bagusnya adalah komisi tersebut bersifat LIFE TIME COMMISION artinya kita akan mendapatkan komisi sepanjang hidup jika member yang bersangkutan (yang mendaftar dari link kita) selalu memperpanjang kontraknya dengan Indoresponder.com, coba kurang enak apanya hayo ?

Sekarang banding harga dengan produk lain, kita lihat penyedia layanan autoresponder yang termurah saat ini yaitu Norabots mematok harga $9,97/bulan dan bayar pakai dolar Amerika, tahu kan gimana kondisi dollar Amerika saat ini ? Naik turun seperti tegangan listrik yang tak stabil, ini kurang cocok untuk para pemula bisnis online yang memulai belajar internet marketing. Belum lagi kalau saya sebutkan aweber.com yang memasang harga $19/bulan, wuih bisa mati berdiri kalau gabung sama mereka, maklumlah untuk pemula seperti saya, hasil dari bisnis online bisa dibilang masih NOL BESAR !

Jika kita memakai jasa dari Indoresponder.com maka hanya akan dikenakan Rp. 50.000 saja untuk menjadi member premium dan sudah bisa memilih jenis layanan autoresponder berbayar yaitu Basic, Standard dan Pro sesuai kebutuhan anda. Fitur selengkapnya :

Account Details Free Basic Standard Pro
Jumlah Subscriber 50 5000 10000 Unlimited
Account Autoresponder 1 2 5 Unlimited
Follow Up Autoresponders 2 20 52 Unlimited
Max custom questions 1 5 10 20
Max demographic questions 1 5 10 20
Max tracking link 0 10 20 Unlimited
Bisa broadcast Ya Ya Ya Ya
Bisa scheduled mailing Tidak Ya Ya Ya
Copy message antar autoresponder Tidak Ya Ya Ya

Masih kurang ? Nih, ada paket FREE MEMBER, semuanya gratis namun aksesnya amat terbatas (lihat daftar di atas).

Baik, saya kira ulasan saya sudah cukup menggambarkan Indoresponder.com, sebuah layanan autoresponder yang TERMURAH yang pernah ada ! Kalau berminat atau masih penasaran, langsung saja meluncur ke Indoresponder.com.
Semoga bermanfaat.
Free website counter