Windows 7 Repair berfungsi untuk memperbaiki kinerja sistem komputermu. Seringkali bila kita menyukai download dari internet berupa software, MP3, video atau lainnya, secara tidak sadar setelah menginstal software ke komputer maka kinerja sistem komputer menjadi lebih lambat dari biasanya.
Semua orang pasti pernah mengalami hal seperti diatas -terutama bagi penggila download segala macam software/MP3/video atau lainnya. Termasuk juga aku sendiri yang amat suka mengunduh software-software yang amat bermanfaat untuk melindungi, mempercepat, memperkaya sistem komputerku. Namun kadang-kadang aku merasa kesulitan saat menyadari bahwa kinerja komputer menjadi lebih lambat tanpa tahu dari software mana yang menyebabkan turunnya kinerja sistem komputerku.
Sebagai alat untuk melindungi dan merawat komputer, Windows 7 Repair memberikan jaminan melindungi, memperbaiki dan merawat "kesehatan" komputer. Alat itu bermanfaat mengembalikan ruang disk berharga akibat pemakaian yang tidak memenuhi standar atau tidak teratur, membersihkan sistem registry, mempercepat booting, meminimalkan crash, mempercepat loading yang lemot dan lain-lain. Pendek kata, software ini akan meningkatkan kestabilan dan kinerja komputermu menjadi lebih baik.
Dengan dukungan untuk sistem operasi Windows XP/Vista/7, maka Windows 7 Repair adalah salah satu software terbaik yang patut kamu miliki untuk memenuhi kebutuhan kestabilan kinerja komputermu.