Kerja sambilan sebagai seorang reviewer ternyata juga tidak susah sekali juga tidak bisa dengan seenaknya sendiri. Maksudnya apa ini? Ya, untuk menuliskan sebuah review tidaklah sesulit yang aku bayangkan sebelumnya artinya setelah kita mendapat job dari perantara PTR maka langkah berikutnya adalah mempelajari materi job tersebut dengan seksama.
Aku biasanya mempelajari materi job tersebut dengan berkunjung ke pengiklan yang memberikan job review. Memahami dengan seksama, sebenarnya produk apa yang mereka jual atau tawarkan. Setelah memahamai dengan benar situs pengiklan (biasanya butuh waktu satu jam), lalu baru mencari ide untuk menuliskan review-nya.
Dalam menulis review-pun sebenarnya juga tidak sulit (walaupun aku mengakui Inggris-ku hanya pas-pasan saja) namun dengan sedikit ketelatenan dan konsentrasi maka satu persatu aku mulai bisa menyelesaikan job yang kemudian mendapat persetujuan dari broker admin artinya aku sudah dapat $ walaupun pembayaran baru dilakukan 30 hari ke depan sejak job dikerjakan.
Sekarang waktunya untuk mengerjakan job-job baru yang akan diberikan dengan secepat mungkin. Targetnya adalah begitu hari ini dapat job, maka besok sudah harus menulis review-nya dan di publish. Dengan harapan jika mengerjakan dengan cepat maka akan ada nilai "plus" di mata admin atau calon pengiklan. Contoh kasus adalah artikel paid review yang ku-publish tadi malam sekitar jam 11, ternyata setelah aku cek tadi pagi artikel tersebut sudah disetujui untuk dibayar oleh admin. Jika aku rajin, maka rejekipun akan lancar. Sama kayak kalau kita kerja di dunia nyata aja ya...
Keep blogging !